No image available for this title

Lap. KTI

Profil Peresepan Antiretroviral (ARV) Oral pada Pasien HIV/AIDS Rawat Jalan Dewasa di RSUD Budhi Asih Periode Januari-Maret 2016



ABSTRAK

HIV/AIDS di dunia tahun 2014 telah menginfeksi lebih dari 36,9 juta jiwa. Daerah yang paling banyak penderita nya adalah di sekitar benua Afrika yang mencakup 3/4 dari total jumlah penderita HIV dunia.Begitupun di Indonesia, jumlah penderita semakin banyak walaupun hanya beberapa persen dari total di dunia,itupun belum termasuk kasus yang belum terlapor.Adanya BPJS semenjak awal tahun 2014, menjadi harapan baru bagi penderita HIV ataupun masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan dan mendapatkan obat HIV secara gratis.RSUD Budhi Asih merupakan salah satu fasilitas pelayanan kesehatan pemerintah yang merawat orang dengan HIV/AIDS (ODHA) dengan pemberian obat antiretroviral secara gratis, namun tetap dalam pantauan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jumlah dan presentase pemakaian antiretroviral berdasarkan zat aktif dan golongannya. Metode penelitian yang digunakan adalah deskripsi kuantitatif dengan mengambil data primer dari lembar resep pada pasien HIV/AIDS di Rumah Sakit Budhi Asih bulan Januari - Maret 2016.Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase penggunaan ARV berdasarkan zat aktif 2790 tablet (35%) obat yang paling banyak diresepkan adalah kombinasi (Zidovudin + Lamivudin), kemudian Nevirapin 2606 tablet (32%), Kombinasi Tenofovir/Nervirapin/Efavirenz/300/300/600mg 2088 tablet (26%), Efavirenz 390 tablet (5%) dan Tenofovir 180 tablet (2%).Kandungan duviral yang berisi lamivudin menjadi salah satu penyebab banyak digunakannya obat ini,Lamivudin sering diberikan dalam bentuk kombinasi dengan zidovudin, yang sangat sinergistik. Pengobatan dengan lamivudin memperlihatkan peningkatan sensitivitas terhadap zidovudin dari HIV yang sebelumnya resisten terhadap zidovudin.Penggunaan ARV berdasarkan golongan, NRTI merupakan antiretroviral terbanyak yang digunakan yaitu sebesar 3130 tablet (51%), NNRTI 2820 (46%) dan NRT 180 tablet (3%).

Kata kunci : peresepan HIV, RSUD Budhi Asih, antiretroviral


Ketersediaan

KTI-41-2016Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KTI-41-2016
Penerbit : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
32 Hal
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
3422113003
Klasifikasi
KTI-41-2016
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this